Pep Guardiola Perkirakan Man City Akan Rekrut Pemain Lagi

Pep-Guardiola-Mancity

Share this story






Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, mengatakan bahwa dirinya menanti beberapa wajah baru di Stadion Etihad, sebelum bursa transfer ditutup.

Gelandang Jerman, Ilkay Gundongan, striker, Nolito, dan bintang baru Ukraina, Oleksandr Zinchenko, telah semuanya menandatangani perpindahan ke Manchester musim panas ini, tapi sejauh ihni pelatih asal Catalan ini telah dikesalkan dengan perekrutan untuk barisan pertahanan.

Tadinya Aymeric Laporte ditargetkan, tapi dia memilih untuk tetap di Athletic Bilbao, dan sejauh ini usaha City untuk merekrut Johm Stones, dari Everton, terbukti tak berhasil, walaupun pemahamannya adalah pemain internasional Inggris ini berkehendak untuk pindah.

Masalah cedera Vincent Kompany yang berlanjut telah meningkatkan kebutuhan City untuk merekrut beberapa pemain baru untuk posisi bek, tapi Guardiola tetap tenang menghadapi situasi ini.

Eks-pelatih Barcelona dan Bayern Munich ini merasa Fernandinho dapat menempati posisi bek, jika diperlukan, dan dia masih meyakini bahwa beberapa perekrutan masih dapat diraih, sebelum bursa transfer ditutup hingga bulan Januari.

“Saya rasa Fernandinho dapat bermain di 10 posisi yang berbeda, karena dia berkualitas untuk bermain di posisi manapun,” kata Guardiola ke para wartawan.

“Dia dapat bermain [di pertahanan], dia cepat, agresif, cerdas, dan kuat saat melompat.

“Dia bisa menciptakan build-up play yang bagus, dan dapat memainkan operan striker, jadi saya pikir dia bisa bermain disana.

“Fernando juga bisa bermain di posisi itu, tapi mungkin dia tidak selincah Fernadinho.

“Jadi di akhir bursa transfer, kami harus mengatur pemain yang kami miliki, tapi saya pikir sebagian besar pemain gelandang yang kami miliki dapat bermain di bek, dan saat itu terjadi, build-up play¬-nya akan jauh lebih bagus.

“Kami perlu menciptakan build-up play yang bagus, dengan operan yang lihai di gelandang, agar tercapai operan bagus ke striker kami jauh di depan pitch.

“Saya kira pada tanggal 31 Agustus, kami akan memiliki pemain yang tepat di posisi yang pas.”

Odds Manchester City 3,50 untuk menjuarai Liga Premier secara keseluruhan, dan odds striker bintang, Sergio Aguero 4,50 untuk menjadi top scorer di musim depan.

Leave a comment