Slaven Bilic malu dengan penampilan Hammers

West-Ham-United-Slaven-Bilic

Share this story






Pelatih West Ham, Slaven Bilic, mengakui bahwa timnya telah mempermalukan klub dan fans mereka setelah kekalahan 4-2 mereka dari West Bromwich Albion.

Hammers bukanlah tandingan bagi Baggies di Hawthorns Sabtu lalu, dengan Nacer Chadli mencetak brace untuk club barunya. Striker, Salomon Rondon, dan James McClean masing-masing mencetak sebuah gol, saat skuad Tony Pulis menyerbu dan unggul 4-0.

Skuad Billic menunjukkan perlawanan dengan tercetaknya gol oleh Michail Antonio dan Manuel Lanzini pada babak kedua, namun West Ham tak pernah masuk ke dalam kompetisi. West Ham saat ini kalah dalam tiga laga Liga Premier terakhir mereka, dan juga tersingkir dari Liga Eropa.

Kekalahan Sabtu lalu membuat mereka berada di urutan ke 17 dalam liga, dan Bilic mengakui bahwa timnya pantas untuk kalah. “Permainan hebat. Itu adalah permainan yang hebat. Mereka pantas untuk menang,” ia berkata pada reporter.

“Kedepannya dalam babak pertama, itu merupakan posisi yang buruk tanpa menciptakan peluang. Tapi kami menampilkan permainan sepakbola yang baik, dan mendominasi babak kedua.”Permasalahannya adalah, Anda tidak dapat berharap banyak dari pertandingan jika sudah tertinggal 3-0, dan banyak berbuat kesalahan baik sebagai tim atau individu.

“Saya sendiri merasa malu, dan saya yakin begitu juga dengan para pemain, karena kami telah mengecewakan klub.” Hammers selanjutnya akan menghadapi Accrington Stanley di Piala EFL sebelum mencoba bangkit kembali dalam liga melawan Southampton pada Minggu, 25 September.

Saint diunggulkan dengan odds 2,50, dan hasil seri akan terbayar 3,25, sementara West Ham terpasang pada odds 2,75.

Leave a comment