F1: Mika Hakkinen dukung Valtteri Bottas untuk menang

Valtteri-Bottas-Drivers-Championship-F1-Williams

Join now View market

Share this story



Dua kali juara dunia, Mika Hakkinen percaya Valtteri Bottas akan memenangkan Kejuaraan Pembalap, jika perpindahannya yang diperkirakan, dari Williams ke Mercedes, terjadi.

Bottas, yang debut di Formula One pada Grand Prix Australia 2013, adalah salah satu pembalap terkemuka di sirkuit, dan beberapa pekan terakhir ini, beredar kabar bahwa dia akan pindah ke Mercedes.

Silver Arrows, yang mendominasi lagi pada tahun 2016, dikejutkan saat Nico Rosberg mengumumkan ia akan pensiun dari olahraga ini, beberapa hari setelah memenangkan kejuaraan dunia perdananya.

Kabar yang beredar menyebutkan beberapa nama untuk mengisi lowongan ini, termasuk Daniel Ricciardo dari Red Bull, tapi tampaknya kontrak untuk pembalap asal Finlandia dari Williams ini hampir beres.

Pernyataan-pernyataan ini telah diperkuat setelah Felipe Massa setuju untuk menunda pensiunnya setahun lagi, agar ia bisa berlomba untuk tim asal Grove musim ini.

Dan Hakkinen yakin rekannya akan segera meraih piala bergengsi itu, asalkan perpindahan ke Mercedes diselesaikan, seperti yang diharapkan banyak orang.

“Situasinya tidak bisa lebih baik lagi bagi seorang pembalap, jika tim menginginkannya,” ujarnya ke MTV3 Finlandia.

“Terutama jika itu tim yang telah mendominasi Formula 1, seperti Mercedes, itu situasi idaman.

“Dapat saya bayangkan Bottas memenangkan kejuaraan. Saat kita sampai ke tim yang berada di puncak, dan yang bisa menang lomba dan kejuaraan, maka tergantung pada kita untuk berkembang, untuk rebut kemenangan itu, dan pada akhirnya, kejuaraan.”

Jagoan Mercedes, Lewis Hamilton, akan mengincar peraihan kembali gelar yang terselip darinya musim lalu, tapi ia diprediksi akan menghadapi persaingan ketat dari dua pembalap Red Bull, Ricciardo dan Max Verstappen.

Leave a comment