Brendan Rodgers: Tak perlu malu

Leo-Messi-Brendan-Rodgers-Celtic-manager

Share this story






Pelatih Celtic, Brendan Rodgers, menegaskan timnya tak perlu malu walau kalah 7-0 terhadap Barcelona saat pertandingan Liga Champions mereka pada Selasa malam.

Skuad Rodgers bertandang dengan penuh semangat setelah mengalahkan Rangers 5-1 pada Sabtu lalu, namun semangat mereka dipadamkan di Nou Camp. Lionel Messi membuat Barca unggul di menit ketiga, namun Moussa Dembele gagal mengeksekusi penalti di babak pertama, dengan halauan menakjubkan dari Marc-Andre ter Stegen.

Kemudian Messi mencetak hat-trick disusul dengan brace oleh Luiz Suarez, dan masing-masing satu gol dari Andres Iniesta dan Neymar. Kekalahan hari Selasa lalu merupakan kekalahan terburuk Celtic di kompetisi Eropa, tapi Rodgers menegaskan timnya tidak perlu malu.

Ia berkata pada Sky Sports: “Kami bertandang ke tempat tersulit di dunia sepakbola. Ini akan menjadi musim pembelajaran yang cemerlang bagi kami di Liga Champions. “Bahkan yang lebih senior-pun akan belajar dari hal itu, dan tentunya akan membuat kami menjadi tim yang lebih baik. Malam ini merupakan malam terberat pada level ini.

“Tak perlu ada rasa malu, karena mereka melakukannya kepada tim yang lebih baik dari kami. Secara profesional, hal tersebut memang kurang menyenangkan. Kami memberikan gol lebih awal, karena saya pikir kami akan kembali fokus ke dalam permainan.

“Saya melihat secara teknis di pertandingan. Anda perlu menjaga bola. Malam ini jelas tim kelas atas yang menang, dan saya tak meminta hal lebih dari tim saya.”

Leave a comment