Kiper Celtic, Craig Gordon, yakin timnya mampu mengalahkan Barcelona pada laga Liga Champion mereka selanjutnya, asalkan mereka mengulangi penampilan mereka, saat seri 1-1 dengan Borussia Monchengladbach, hari Selasa lalu.
Hoops kini berada di ranking terbawah Grup C, setelah meraih dua poin saja dari empat laga pembukaan mereka; dan agar berkesempatan melaju ke babak sistem gugur, mereka harus memenangkan dua laga terakhir dalam babak grup.
Aksi selanjutnya bagi skuad Brendan Rodgers adalah saat mereka menjamu Barca di Celtic Park, tanggal 23 November mendantang, dan mereka adalah underdog untuk laga itu, setelah kalah 7-0 dari jagoan Catalan tersebut, di Camp Nou pada Hari Laga Pertama.
Celtic memamg menang 2-1 atas Barcelona, saat mereka berhadapan di Liga Champion empat tahun yang lalu, dan Gorodn, pemain internasional Skotlandia, yakin bahwa timnya dapat memperoleh hasil baik dalam laga ini, apalagi jika mereka dapat mengulang penampilan mereka saat melawan Gladbach.
Pemain berusia 33 tahun ini berkata: “Kami akan fokus untuk berusaha meningkatkan penampilan mereka ke level itu, dan kalau kami terus meningkat dalam level ini, peluang kami bagus. Itu mungkin.
“Manchester City menang kandang (atas Barcelona), jadi peluang kami bagus. Kami telah mengerahkan kemampuan terbaik kami beberapa kali, dan seri dua kali.
“Jika kami dapat melakukannya lagi, kami akan memperoleh kesempatan itu, dan seluruh tiga poin itu akan jadi milik kami.”
Celtic belum melaju ke babak sistem gugur di kompetisi klub premier Eropa, sejak kampanye 2012‑2013, sedangkan Barca telah melaju minimal hingga perempat final turnamen selama sembilan musim terakhir.