Roberto Mancini dukung Joe Hart untuk memukau di Serie A

Joe-Hart-Torino-Serie-A

Join now View market

Share this story






Roberto Mancini telah mendukung mantan kipernya, Joe Hart, untuk meninggalkan kesan positif di Serie A, dengan Torino.

Saat bersama di Manchester City, Mancini dan Hart memenangkan Piala FA 2011, lalu gelar Liga Premier setahun setelahnya.

Mantan pelatih Hart menyatakan bahwa Hart selalu memiliki kemampuan untuk belajar, dan diakuinya bahwa dia terkejut Pep Guardiola melepaskan kiper ini. Mancini berkata bahwa Hart dapat mengubah keadaan menjadi menguntungkan baginya di Torino.

Pemain berusia 29 tahun ini baru tampil sekali, setelah Guardiola mengambil alih di Man City musim panas ini, dan hari Rabu lalu, dia menuntaskan perpindahannya sebagai pinjaman di Torino, untuk semusim. Menurut Mancini, Hart dapat berkembang sebagai kiper di lingkungan barunya.

“Meski dengan usianya, dia akan berkesempatan untuk semakin berkembang, karena pelatih kami disini sangat baik. Lalu pengalaman disini pasti akan membantunya untuk tampil bagus,” kata mantan pelatih Inter Milan ini.

Keputusan Guardiola untuk melepaskan Hart mengejutkan bagi Mancini, tapi ia merasa bahwa kiper Inggris ini telah selalu membuktikan ke pelatih asal Spanyol ini, bahwa memindahkan Hart merupakan keputusan yang salah.

“Saya tidak tahu [mengapa Guardiola menurunkannya],” kata Mancini ke La Stampa. “Tapi tiap pelatih memiliki pemikiran yang berbeda.

“Akan datang kesempatan baginya untuk bangkit kembali di Torino.” Di bawah bimbingan Mancini-lah Hart berhasil menjadi kiper pilihan pertama di Man City, setelah menggeser Shay Given di awal kampanye 2010/11.

Pelatih asal Italia ini merasa jelas dari awal bahwa Hart memiliki yang dibutuhkan untuk menjadi kiper top. “Itu laga pertama kami di musim 2010 dan laga pertamanya di Liga Premier,” kata Mancini.

“Kami bermain di Tottenham saat itu, dan itu laga yang seru. Joe menyelamatkan kami setidaknya lima kali.”

“Saat itu, dia masih muda, tapi saya sudah tahu dia akan menjadi hebat. Berkat dia, laga berakhir seri 0-0.”

Hart mungkin akan debut bagi Torino, tanggal 11 September mendatang, saat mereka bertandang ke Atlanta.

Odds Torino 2,63 untuk memenangkan laga, dengan odds tuan rumah 2,70, dan odds hasil seri 3,10.

Leave a comment