Pep Guardiola memuji semangat Man City

Manchester-City-boss-Pep-Guardiola-1

Share this story






Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, senang dengan penampilan agresif timnya, setelah mereka menang 4-1 atas Real Madrid di International Champions Cup.

Citizens berperforma memukau di Los Angeles, dan gol babak kedua dari Nicolas Otamendi, Raheem Sterling, John Stones, dan Brahim Diaz mengamankan kemenangan besar atas tim juara Eropa tersebut.

Guardiola senang dengan penampilan timnya, dan ia yakin semangat yang mereka tunjukkan jauh lebih penting dari skornya. “Hasilnya tidak begitu penting, tapi cara mereka berjuang untuk sesama, itu yang penting,” ujar Guardiola ke situs resmi klub.

“Ini pra-musim, sama seperti laga terakhir melawan MU, saat kami kalah tapi bermain bagus.”

Rekrutan musim panas, Kyle Walker dan Danilo, start di posisi bek sayap, dan sesama rekrutan baru, Benjamin Mendy, baru akan bergabung di tim, Guardiola optimis City bisa jadi tim yang lebih solid musim ini.

Dia tambahkan: “Kalau kami bermain dengan intensitas ini, itulah impian kami, untuk lebih stabil dan solid, dan tentunya, Walker, Danilo, dan Mendy akan membantu kami untuk meningkatkan intensitas kami.”

Selanjutnya City akan melawan rival Liga Premier, Tottenham, di pertandingan final International Champions Cup hari Sabtu mendatang.

Citizens berharap untuk memberikan penampilan positif melawan Spurs, karena mereka berusaha untuk meninggalkan kesan menjelang musim baru.

Skuad Guardiola finish ranking tiga musim lalu, dan odds mereka terpasang di 2,88 untuk menang keseluruhan di Liga Premier kali ini.

Leave a comment