Mauricio Pochettino bersikeras bahwa Tottenham harus menambahkan pemain ke skuad selama sisa beberapa pekan bursa transfer ini, agar bisa bersaing untuk meraih piala musim ini.
Spurs satu-satunya klub Liga Premier yang belum merekrut pemain ke skuad musim panas ini, sementara bek kanan, Kyle Walker, telah meninggalkan London Utara untuk bergabung di Manchester City, dengan kontrak £50 juta.
Diakui Pochettino bahwa timnya tidak bisa bersaing dengan level pengeluaran beberapa rival gelarnya, tapi dia menegaskan bahwa mereka harus merekrut pemain-pemain berkualitas sebelum bursa transfer ditutup.
“Bagaimana caranya Manchester City, Liverpool, Chelsea, dan klub lainnya mencoba berkembang musim ini?”ujar Pochettino.
“Dengan merekrut pemain dan mencoba menempatkan tekanan lebih ke bintang pemain mereka, pemain kunci mereka – dan untuk kami, kami juga harus melakukannya.”
Pelatih berusia 45 tahun ini tahu timnya berkualitas, tapi dia merasa standarnya bisa menurun kalau dia tidak menambahkan kemampuan bersaing pada skuadnya.
“Kami tahu Dele Alli, Harry Kane, Christian Eriksen, (Eric) Dier, (Toby) Alderweireld itu pemain yang benar-benar bagus.
“Mereka mau menang, tapi perlu merasakan sedikit tekanan untuk berkembang di setiap musim,” tambahnya.
“Kalau tidak ada persaingan di barisan belakang, normal untuk menurunkan motivasi kita, normal untuk meninggalkan semua yang kita lakukan. Lalu akan susah untuk menang.”
Tottenham akan memulai musim baru Liga Premier dengan bertandang di St. James’ Park, dan melawan Newcastle yang baru dipromosi tanggal 13 Agustus nanti, dan odds mereka 1,75 untuk memenangkan pertandingan itu, sedangkan odds Magpies tersedia di 4,50, dan odds hasil seri 3,60.