Kylian Mbappe telah mengingatkan rival-rival Paris Saint-Germain bahwa ini baru awalnya saja untuk mereka, setelah menang 3-0 atas Bayern Munchen, hari Rabu lalu.
Gol dari Dani Alves, Edinson Cavani, dan Neymar menyempurnakan penampilan yang luar biasa bagi Les Parisiens, saat mereka mengecoh tim Bavaria tersebut dan menempatkan mereka di puncak Grup B Liga Champions.
Banyak perkembangan dari trio pemain penyerang Mbappe, Cavani, dan rekrutan rekor dunia, Neymar, dan lagi-lagi mereka membara terhadap tim Bayern yang lagi-lagi terlihat kurang mendominasi sepanjang laga.
Mentalitas PSG dipertanyakan setelah mereka tersingkir dari kompetisi oleh Barcelona musim lalu, walau unggul 4-0 menjelang leg kedua.
Mereka tampaknya telah kembali lebih kuat dan kini mereka adalah unggulan kedua di odds 5,50 untuk menjuarai turnamen, dan Real Madrid diunggulkan di odds 4,75.
Selanjutnya adalah laga tandang hari Sabtu ke Bourdeaus, di laga ini, odds skuad Unai Emery 1,13 untuk menang, odds hasil seri 9,50, dan odds Les Girodins 17,00.
Mbappe adalah bagian tim Monaco yang merebut gelar Ligue 1 tahun lalu dari PSG, tapi letak kesetiaanya kini tidak diragukan.
Pemain penyerang ini yakin penampilan seperti hari Rabu lalu menunjukkan potensi timnya, dan dia mengingatkan rival mereka untuk waspada terhadap lebih banyak serangan dari mereka, saat mereka terus kompak bekerja sama.
Mbappe berujar ke Canal+: “Kisahnya baru dimulai. Kami tahu dari lubuk hati kami, kalau kami perlu memberikan penampilan hebat melawan tim hebat. Itulah yang kami lakukan.
“Ekspektasinya tinggi, dan itu wajar sesudah bursa transfer musim panas seperti kami. Itu penampilan yang sempurna, dan sekarang kami perlu berlanjut ke laga berikutnya, hari Sabtu ini. Kami disini untuk menang setiap laga.”