Ernesto Valverde harapkan kebangkitan Luis Suarez

Barcelona-Luis-Suarez

Join now View market

Share this story






Ernesto Valverde, pelatih Barcelona, berharap Luis Suarez merasakan manfaat dari beristirahat, setelah dia dijadikan pemain cadangan saat menundukkan Eibar 6-1 hari Selasa lalu.

Pemain asal Uruguay baru mencetak satu gol saja dalam lima laga untuk Barca, di seluruh kompetisi musim ini, dan dia mengalami masalah dengan lututnya.

Valverde memilih untuk tidak memainkan mantan pemain Liverpool ini hari Selasa lalu, saat Barcelona mencatat kemenangan yang mantap, berkat pencetakan empat gol oleh Lionel Messi.

Valverde yakin Suarez akan segera kembali ke performa terbaiknya, dan dirinya tidak apa-apa untuk mengistirahatkan pemain penyerang tersebut saat melawan Eibar.

“Saya pikir bagus buat dia untuk beristirahat [saat melawan Eibar]” ujar Valverde ke para wartawan.

“Tapi dia merasa baik-baik saja, dan saya ambil kesimpulan ya…tidak apa-apa kalau dia beristirahat sedikit, dan kami harap ini akan membantunya dalam segala cara.”

Valverde langsung penuh pujian untuk rekrutan musim panas, Paulinho, yang mencetak gol di dua laga berturut-turut untuk Barca, sesaat sebelum half-time.

Dia tambahkan: “Paulinho profilnya beda dengan pemain lain kami, memang benar pemain-pemain kami punya formasi untuk ‘laga posisi’ untuk bertahun-bertahun.

“Paulinho pemain yang lebih agresif, pemain yang datang dari deep dan menyusup ke kotak penalti mengikuti strategi kami. Kami mencoba cover semua pilihan kami atau punya peran yang berbeda untuk laga yang berbeda.”

Odds Barcelona 1,85 untuk menang outright di La Liga, dan 7,00 untuk menjuarai Liga Champions.

Leave a comment