Antonio Conte percaya kalau Chelsea harus memenangkan semua pertandingan Liga Premier mereka yang tersisa, agar bisa mempertahankan gelar mereka musim ini.
Pelatih asal Italia ini membimbing Blues meraih kejayaan musim lalu, tapi mereka tidak dapat mengejar dengan juara sementara di awal musim, Manchester City, selama kampanye ini.
Memang benarm, setelah kekalahan mereka dari West Ham akhir pekan lalu, hasil yang membuat mereka 14 poin dibawah puncak klasemen, Conte menyatakan bahwa mustahil bagi timnya untuk menjuarai liga musim ini.
Namun, tim London barat ini setidaknya telah, sementara ini, mengurangi selisih dengan juara sementara menjadi 11 poin, setelah menang 3-1 atas Huddersfield hari Selasa lalu, dan Conte kini mengkonfirmasikan bahwa timnya masih bisa meraih gelar, tapi mereka harus memenangkan semua laga yang tersisa di liga.
Dia berujar: “Bukan berarti kami tidak mau mengejar mereka, tapi kami harus berharap mereka akan terjatuh parah, dan buat kami, biar kami bisa menangin setiap laga di musim ini.
“Dan susah banget di liga ini. Kita harus berikan 120 persen, kalau nggak, kita terancam kekurangan poin.”
Conte yakin City, yang belum merasakan kekalahan di liga, telah mengubah standarnya musim ini, yang membuatnya semakin sulit bagi timnya untuk membuat tantangan berat dalam pengejaran gelar.
“Kalau kita punya saingan kayak City dan di tiap laga mereka menang, susah untuk berpikir kita bisa mengejar gelar,” kata pelatih berusia 48 tahun ini.
Chelsea telah dua kali memenangkan gelar liga Premier dalam tiga tahun terakhir, dan odds mereka 41,00 untuk melangkahi City dan meraih hadiah terhebat lagi di sepakbola Inggris musim ini.