Riyad Mahrez optimis Leicester akan bangkit kembali

Riyad-Mahrez-Leicester-City

Share this story






Riyad Mahrez percaya Leicester dapat bangkit dari keterpurukannya, dan menjauhi ranking degradasi Liga Premier.

Foxes mencengangkan dunia dan keluar sebagai juara musim lalu, tapi pertahanan mereka masih perlu ditingkatkan, dan kekalahan 2-1 dari Watford menempatkan mereka di ranking 14.

Selisih mereka hanya tiga poin dari zona degradasi, kini keraguan berat beredar seputar skuad Claudio Ranieri, dan performa Mahrez yang tidak konsisten telah agaknya menjadi suatu kekhawatiran.

Hari Selasa nanti mereka diberikan kelegaan sementara, saat melawan Club Brugge di Liga Champion. Odds Foxes 1,53 untuk menang, odds hasil seri 4,20, dan juara Belgia ini adalah underdog dengan odds 6,50.

Kontras dengan performa domestik Leicester, performa mereka di ranah Eropa luar biasa, dan satu kemenangan akan menjaminkan posisi puncak di klasemen.

Mahrez jujur mengakui bahwa setelah euforia musim lalu, performa timnya yang tidak konsisten kali ini tampaknya merupakan penyadaran bagi skuad yang nyaris terdegradasi di tahun sebelumnya.

Pemain asal Aljazair ini membenarkan bahwa kali ini segalanya tampak sulit bagi mereka, tapi ia percaya mereka mampu bangkit kembali ke posisi, yang mereka yakini seharusnya mereka tempati.

“Tidak ada yang salah. Kami perlu terus bekerja keras seperti selama ini, dan saya yakin kami akan memenangkan laga,” kata Mahrez.

“Saya tahu kami mampu tetap bertanding di Liga Premier, dan mungkin lebih dari itu. Musim lalu ya musim lalu, kami dulu juara. Tapi juara atau tidak, ini musim baru.

“Tim lain lebih berhasrat, dan setiap tim ingin mengalahkan Leicester. Kami hanya perlu terus berjuang dan saya tahu kami akan menangkan laga.”

Leave a comment