Antonio Conte percaya bahwa tim Chelsea-nya adalah underdog menjelang final Piala FA hari Sabtu mendatang, melawan Arsenal.
Blues dianugerahi piala Liga Premier hari Minggu lalu, setelah menundukkan Sunderland 5-1, dan sekarang mengalihkan fokusnya ke Wembley.
Kemenangan ini akan menjadi Conte penerus rekan sebangsanya dari Italia, Carlo Ancelotti, dengan memenangkan double liga dan piala pada kampanye perdananya di Stamford Bridge.
Namun, walau timnya telah menjadi regu dominan selama musim 2016/17, dia mengatakan bahwa mereka adalah underdog untuk kejayaan.
Lagi-lagi ini adalah tahun yang naik-turun bagi Arsenal, dan setelah kehilangan slot Liga Champions, akan menganggap final Piala FA sebagai kesempatan terakhir untuk menebus diri.
Chelsea diunggulkan di odds 1,80 untuk menang dalam 90 menit, odds hasil seri 3,60, dan Gunners adalah underdog di odds 4,50.
Mengenai pertandingan, pelatih Blues yakin kesuksesan timnya musim ini bisa menjadi kerugian mereka, karena dia merasa rival London mereka memiliki motivasi lebih besar untuk meraih piala hari Sabtu nanti.
“Kalau saya ditanya siapa unggulannya sekarang, saya pikir itu Arsenal,” ujarnya di konferensi berita.
“Mereka hanya punya kemungkinan ini untuk mendapatkan musim yang bagus sesudah menang di Piala FA.
“Karena alasan ini, kami harus mencari motivasi dan menguak hasrat itu. Laga ini akan jadi sulit sekali, terutama untuk alasan ini.
“Arsenal sudah kehilangan slot Liga Champions untuk pertama kalinya dalam entah berapa tahun, jadi kami harus bersiap-siap dengan benar.
“Maksud saya bukan secara taktis. Maksud saya motivasi, bara api yang pas dalam hati dan jiwa kami.”