Gelandang Man Utd Ander Herrera dibalik tegasnya Jose Mourinho

Man-Utd-midfielder-Ander-Herrera

Share this story






Ander Herrera memuji metode sang pelatih MU, Jose Mourinho. Pelatih Old Trafford ini mendapat kecaman baru-baru ini karena secara terbuka mengkritik beberapa pemain di skuadnya.

Spekulasi yang beredar bahwa Mourinho kehilangan dukungan dari beberapa pemain United. Herrera jelas bukanlah salah satu dari mereka, sang pemain berusia 27 tahun asal Spanyol bersikeras bahwa ia adalah fans dari metode manajemen masuk akal dari Mourinho.

“Jika seorang pelatih tidak tegas, maka pemain pasti akan segera tahu. Mourinho sangat tegas,” kata Herrera pada Daily Mail.

“Ia mengatakan apa yang ia pikirkan, dan ia mengatakan langsung dihadapan kami. Ia mengatakan sesuatu yang kami suka, tapi ia juga akan mengatakan sesuatu yang kami tidak suka.”

Sang gelandang menikmati bekerja sama dengan Mourinho dan bersikeras skuadnya berada ditangan yang tepat saat ini, meskipun hasil di lapangan biasa saja.

“Tim menikmati hari demi hari. Latihan berlangsung sangat dinamis, dan segalanya tentang bola, jadi pemain tidak pernah kehilangan konsentrasi – tidak ada sesi ataupun diskusi yang benar-benar panjang,” ia menambahkan.

“Ia sangat paham apa yang pesepakbola butuhkan, yaitu 20 menit diskusi tim dan langsung berlatih.”

United berada di ranking keenam di Liga Premier, enam poin menuju empat besar dan delapan poin dibelakang juara sementara, Liverpool.

Mereka hanya mencatat lima kemenangan dari 11 pertandingan sejauh ini, termasuk hanya dua kemenangan dari delapan pertandingan terakhir mereka. Red Devil terpasang pada odds 2,63 untuk menempati empat besar musim ini, sementara mereka terpasang pada odds 2,80 untuk memenangkan pertandingan mereka selanjutnya di Arsenal pada Sabtu mendatang.

Leave a comment