Craig Shakespeare tidak mengesampingkan degradasi

Leicester-City-boss-Craig-Shakespeare

Share this story






Craig Shakespeare, pelatih Leicester, menolak untuk mengesampingkan kemungkinan untuk masuk zona degradasi, sambil membela keputusannya untuk memainkan tim kuat di pertandingan hari Sabtu lalu, melawan Crystal Palace.

Shakespeare diberikan tantangan berat setelah mengambil alih Leicester, sesudah pemecatan Claudio Ranieri di awal tahun ini.

Pelatih berusia 53 tahun ini telah dengan pesat memperbaiki nasib klub di ranah domestik sejak diangkat, tapi mereka juga masih berkesempatan untuk lolos ke semifinal Liga Champions.

Leicester, yang terpasang di odds 41,00 untuk menjuarai Liga Champions, sekarang menempati ranking 12 di Liga Premier, dan sembilan poin diatas ranking tiga terbawah, dengan tersisa enam laga setelah hasil seri 2-2 dengan Crystal Palace hari Sabtu lalu.

Foxes telah memperoleh 37 poin, yang membuktikan menjadi total rata-rata yang dibutuhkan untuk bertahan selama beberapa tahun terakhir, tapi Shakespeare tidak menyatakan mereka dalam keadaan aman.

Shakespeare berkata: “Saya tidak tahu rata-rata untuk musim ini dan itulah masalahnya.

“Kami tidak tahu karena kami tidak tahu berapa poin yang akan diraih tim lain. Kalau tim lain tak terkalahkan kami harus mendapatkan poin sebanyak mungkin, sebisa kami…

“Yang saya fokuskan sekarang adalah memastikan saya tetap fokus dan para pemain tetap fokus, dan mencoba memenangkan setiap laga kami.”

Pelatih Leicester ini menerima kritik untuk menyebut timnya tim kuat untuk pertandingan Liga Premier mereka, saat mereka bertujuan untuk membalikkan kekalahan 1-0 di leg pertama melawan Atletico Madrid di Liga Champions, pada hari Selasa.

Shakespeare telah cepat membela pilihannya dan bersikeras dirinya tekad untuk berjuang di setiap segi di sisa pertandingan.

Tambahnya: “Kami harus jadi kompetitif dan kami harus memilih tim untuk melakukannya.

“Saya tidak yakin berapa poin yang diperlukan untuk bertahan, jadi kami harus memastikan tim yang dipilih akan memperoleh poin.”

Leave a comment